Contohnya saja Game sejuta umat, Pro Evolution Soccer atau biasa disingkat PES. Game sepak bola yang sudah melegenda di kalangan para warga Indo ini malah wajib menggunakan Joystick untuk memainkannya.
Namun, kendalanya ketika sedang main di PC, kita harus menyetting terlebih dahulu lewat aplikasi Setting.Exe yang sudah disediakan oleh PES nya.
Nah, pada kesempatn kali ini saya akan membagikan tutorial tentang Cara Setting Joystick PES yang Baik dan Benar;
Langkah Setting Joystick PES
- Colokkan stik yang akan di setting ke PC terlebih dahulu. Penting.
- Kemudian buka aplikasi Setting.exe dengan cara klik-kanan, pilih Ran as Administrator.
- Pilih Tab Controller.
- Lingkari pilihan DirectInput.
- Setting untuk Controller 1, Pilih Device yang diinginkan, Sesuaikan tombol antara yang di tampilan dengan yang ditekan.
- Bagi yang mempunyai Controller lebih dari satu, untuk menyetting Controller lain, silahkan ubah terlebih dahulu Controller 1 nya menjadi Controller 2 lalu ubah seterusnya, kemudian pilih Device yang berbeda dengan sebelumnya, sesuaikan juga tombolnya.
- Dan jika telah selesai, jangan lupa untuk klik Save.
- Enjoy!!
Catatan: Apabila Joystick atau Controller tidak terbaca dengan baik (tombol-nya ngaco atau error), kemungkinan besar berasal dari Driver yang belum terinstall atau kesalahan dalam menginstall Driver. Untuk menginstall Driver yang cocok dengan Hardware-nya bisa mencari di Google dengan kata kunci "merk tipe driver", contoh "logitech f710 driver". Pastikan meng-uninstall driver apabila driver tersebut tidak cocok dengan hardwarenya.
Nah, begitulah Tutorial tentang Cara Setting Joystick PES yang Baik dan Benar. Semoga Bermanfaat.